Sabtu, 16 April 2011

Kebijaksanaan Moneter

1. Pengertian Kebijaksanaan Moneter

          Kebijaksanaan moneter adalah tindakan pemerintah (atau Bank Sentral ) untuk mempengaruhi situasi makro yang dilaksanakan melalui pasar uang. Secara lebih khusus, kebijaksanaan moneter diartikan sebagai tindakan makro pemerintah (Bank Sentral) dengan cara mempengaruhi proses penciptaan uang.

2. Tujuan Kebijaksanaan Moneter

          Tujuan kebijaksanaan moneter yang terutama adalah untuk stabilisasi ekonomi yang dapat diukur dengan kesempatan kerja, kestabilan harga, serta neraca pembayaran internasional yang seimbang.untuk mencapai tujuan tersebut, pemerintah perlu mempunyai beberapa alat atau instrumen kebijaksanaan moneter yang akan dipakai sebagai tindakan stabilisasi, yaitu :
  • instrumen yang umum / kuantitatif, yaitu untuk mengatur jumlah kredit bank, seperti politik diskonto, politik pasar terbuka, politik perubahan cadangan minimum
  • instrumen khusus / kualitatif, yaitu untuk mempengaruhi volume jenis-jenis kredit untuk sektor-sektor ekonomi tertentu, seperti moral suasion, dan pengendalian kredit selektif.
  • devaluasi
  • kebijaksanaan-moneter-perkreditan
  • pengaturan sistem perbankan
  • penentuan tingkat bunga
3. Mekanisme Kebijaksanaan Moneter

          Ada beberapa jalur yang bisa dipakai untuk menerangkan bagimana perubahan jumlah uang beredar mempengaruhi kegiatan ekonomi, yaitu :
a). Jalur Biaya Modal ( The Cost Of Capital Channel )
     Menurut Keynes tingkat bunga merupakan penghubung utama antara sektor moneter dan sektor riil. Perubahan dalam pengeluaran total pada akhirnya akan mempengaruhi keseimbangan pendapatan nasional (GDP) riil.

b). Jalur Kekayaan ( Wealth Channel )
     Pengaruh perubahan uang yang beredar terhadap pendapatan nasioanal dapat juga diterangkan melalui jalur kekayaan. Kekayaan disini meliputi :

  • Barang fisik ( tanah, rumah, dll )
  • Surat berharga
  • Uang tunai
Perubahan pengeluaran uang total akan mempengaruhi keseimbangan pendapatan.

c). Jalur Harga Relatif (Teori Portofolio)
     Teori portofolio merupakan dasar yang rasional mengapa seseorang memegang sesuatu  (beberapa) kekayaan tertentu termasuk dalam bentuk uang. Kenaikan jumlah uang akan menaikan pendapatan nasional.

d). Jalur Langsung ( Teori Monetarist )
     Teori ini menjelaskan bahwa kebijakan moneter bisa mempengaruhi GNP 9 pendapatan ) secara langsung. Pengaruh jumlah uang terhadap pengeluaran total adalah melalu harga.

Sumber :
http://elearning.gunadarma.ac.id/docmodul/kebijakan_fiskal_moneter/bab5-kebijakan_moneter.pdf

Tidak ada komentar:

Posting Komentar